PT Pegadaian Buka Lowongan Kerja Tahun 2025, Cek Jadwal, Syarat dan Link Pendaftarannya

 

PT Pegadaian Buka Lowongan Kerja Tahun 2025, Cek Jadwal, Syarat dan Link Pendaftarannya
(Foto PT Pegadaian Buka Lowongan Kerja Tahun 2025)
PT Pegadaian kembali membuka peluang karier bagi para lulusan sarjana (S1) di tahun 2025. Lowongan kerja ini ditujukan untuk para profesional muda yang berpengalaman di bidang teknologi informasi, dengan fokus pada tiga posisi utama. Pendaftaran telah dibuka sejak 15 Januari 2025 dan akan berakhir pada 19 Januari 2025.

Sebagai salah satu perusahaan besar di sektor finansial, PT Pegadaian menawarkan kesempatan emas bagi para talenta berbakat untuk bergabung dalam pengembangan bisnis berbasis teknologi. 

Tiga posisi yang tersedia kali ini adalah Officer IT Business Analyst 2025, Officer Aplikasi Bisnis CORE 2025, dan Specialist Aplikasi Bisnis CORE 2025. Posisi-posisi tersebut menuntut keahlian teknis yang mumpuni dan kemampuan bekerja dalam tim.

Dikenal sebagai anak usaha Bank Rakyat Indonesia (BRI), Pegadaian telah berdiri sejak tahun 1901. Perusahaan ini berkomitmen untuk terus tumbuh bersama masyarakat, menyediakan layanan gadai secara konvensional maupun syariah. 

Berikut informasi detail mengenai kualifikasi, deskripsi pekerjaan, dan tata cara pendaftaran.

Pada lowongan kali ini, PT Pegadaian membuka tiga posisi utama:

1. Officer IT Business Analyst 2025

Posisi ini bertanggung jawab pada analisis kebutuhan bisnis serta transformasi ke dalam spesifikasi teknis. Kandidat harus memiliki pengalaman sebagai Business Analyst, menguasai project management tools seperti Jira atau Trello, dan mampu membuat laporan proyek.

2. Officer Aplikasi Bisnis CORE 2025

Peran ini menuntut kemampuan membangun aplikasi berbasis API dan services, dengan fokus pada transaksi finansial. Kandidat ideal harus menguasai pemrograman Java (Spring Boot) dan RDBMS seperti PostgreSQL atau MySQL.

3. Specialist Aplikasi Bisnis CORE 2025

Sebagai spesialis, posisi ini mengharuskan kandidat memiliki pengalaman dalam pengembangan aplikasi core perbankan, menguasai berbagai bahasa pemrograman, serta mampu melakukan troubleshooting sistem aplikasi.

Bagi yang berminat segera daftar melalui link : https://www.pegadaian.co.id/karir

Pendaftaran mulai dibuka pada 15 s.d 19 Januari 2025.

*PENTING!! Proses rekrutmen ini dilakukan secara mandiri dan online, serta tidak bekerja sama dengan perusahaan travel manapun dan tidak dipungut biaya.

Hati-hati dan waspada jika terdapat pihak-pihak yang mengaku sebagai panitia dan meminta sejumlah uang. Informasi resmi hanya melalui media sosial dan website resmi PT Pegadaian.

#Pegadaian

#LokerPegadaian

#putraputriBUMN

#Loker

#Loker2025

#BersatuTumbuhBersama

#WorkAtPegadaian

#MengEMASkanIndonesia

Next Post Previous Post